Tips Memilih Travel Umroh
Banyak biro umroh menyediakan beragam paket umroh seperti paket umroh regular 9 hari, paket umroh plus turki, umroh backpaker yang berarti beragam pula harga yang tersedia. Apalagi mengingat pernah ada kasus biro perjalanan umroh abal-abal yang pengelolanya menipu calon jemaah demi kepentingan pribadi. Oleh sebab itu, sangat penting untuk mengecek biro umroh dan kewajaran harga yang mereka berikan.
Dengan paket hemat ini, akan mendapatkan tiket pesawat PP kelas ekonomi, akomodasi dan transportasi sesuai program, makan tiga kali sehari, bimbingan manasik, biaya visa umroh, pembimbing, dan air zamzam sebanyak 5 liter per jemaah. Sedangkan untuk paket tertinggi diberi nama Umroh Hebat Bintang 5 dengan harga promo Rp24,5 juta.
Sementara itu, di biro lain ada paket reguler yang dibanderol dengan harga Rp25,4 juta dan sudah mendapatkan tempat menginap berbintang empat. Adapun untuk umroh plus, dengan waktu tinggal yang lebih panjang baik di Mekkah dan Madinah, kocek yang harus dirogoh mencapai Rp32,6 juta.
Ditambah lagi, semua paket tersebut, biasanya di luar pajak dan asuransi perjalanan, biaya visa progresif, biaya pembuatan paspor, single suplemen, vaksin meningitis, dan biaya pribadi termasuk laundry dan telepon.
Berikut 10 tips untuk memilih jasa travel Umroh yang murah dan aman.
- Pilih Travel Resmi Yang Terdaftar Di Kementerian Agama.
- Periksa Alamat Kantor Travel
- Perhatikan (Track Record) Rekam Jejaknya
- Jangan Tergiur Dengan Harga Murah.
- Cek Kembali Fasilitas Yang Diberikan.
- Cek Cara Pembayaran.
- Gali informasi dari kerabat
- Tanyakan ada atau tidak pembimbing Haji
- Jangan Pilih travel yang menjanjikan waktu keberangkatan
- Hindari travel Umroh yang menggunakan system MLM
Berikut beberapa travel Umroh yang memberikan pelayanan yang baik dan relatif murah kepada para Jamaah dalam menyelenggarakan Umroh dan Haji plus
1. Multazam Utama Tour
- Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta
- No Ijin Umroh: 618 Tahun 2016
- No Ijin Haji: 423 Tahun 2016
- 1001-2500 Jumlah jamaah per tahun
Deskripsi Travel Multazam Utama Tour
Berbekal ilmu dan pengalaman mengantarkan tamu-tamu Allah ke Tanah Suci, H. Imam Bashori mendirikan Multazam Utama Tour dengan badan hukum PT. Tisaga Multazam Utama pada 15 Juli 1999. Hampir berjalan 17 tahun sejak itu perusahaan terus maju dan berkembang.
Kemitraan yang terjalin mencerminkan kepercayaan dan kepuasan pelanggan akan pelayanan yang diberikan. Saat ini, Multazam Utama Tour juga melayani pembuatan visa umroh secara online dengan Kementerian Haji Arab Saudi serta menyediakan ticketing, baik domestik maupun internasional. Multazam Utama Tour siap memenuhi berbagai kebutuhan paket wisata baik yang bersifat rohani ataupun umum.
Demi meningkatkan kemudahan, efektivitas dan kualitas pelayanan pada 2014, Multazam Utama Tour memiliki mitra usaha di berbagai kota di Indonesia, seperti Makasar, Tegal, Cikampek, Surabaya. Samarinda, Palembang, Lampung, Jambi, Bukit Tinggi, Solo, Semarang, Bojonegoro, Purwokerto, Bengkulu dan Jabodetabek
Pengembangan Mitra Usaha ini akan terus dilakukan untuk meningkatkan pelayanan kepada umat Islam di seluruh Indonesia.
2. Al Aqsha Jisru Dakwah
- Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta
- No Ijin Umroh: NO. 847 TH 2016
- No Ijin Haji: NO.117 TH 2015
- 1001-2500 Jumlah jamaah per tahun
Deskripsi Travel Al Aqsha Jisru Dakwah
Al-Aqsha Jisruh Dakwah adalah sebuah perusahaan yang melayani jasa keberangkatan umrah dan haji yang yang memiliki tempat bisnis paling popular di nagerkoil dan Tiruvananthapuram. Umrah dan haji adalah kesekian dari jasa yang kami tawarkan. Diantaranya Ticketing, Inbound & Outbound paket liburan Tour, Umrah, haji, Transportasi, MICE, Event, tujuan, Manajemen, Homestay dan masih banyak lagi.
kami bekerja keras dengan membangun kepercayaan diri untuk memberikan yang terbaik dari layanan kami, sehingga Anda dapat menikmati pengalaman perjalanan. Yang paling penting, kita bertekad membuat perjalanan anda berkesan.
Termasuk umroh kami wujudkan harapan anda melalui misi menyediakan produk & jasa dengan kualitas terbaik dan memberikan nilai lebih kepada pelanggan. Kami merumuskan sebuah impian jangka panjang melalui visi melihat perubahan di pasar sebagai kesempatan untuk tumbuh; menggunakan kemampuan kita untuk mengembangkan dan memproduksi produk & jasa yang memenuhi kebutuhan pelanggan yang inovatif.
Pengalaman di bidang jasa perjalanan baik domestic dan internasional menjadikan kami tumbuh dan berkembang serta siap membuat ibadah anada umrah dan haji menjadi ibadah yang suci dan senantiasa terkenang dalam ingatan dengan pelayanan berkualitas yang diutamakan.
3. TUR SILATURAHMI NABI (Tursina)
- Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta
- No Ijin Umroh: 818 Tahun 2017
- No Ijin Haji: 165 Tahun 2016
- 1001-2500 Jumlah jamaah per tahun
Deskripsi Travel
PT TUR SILATURAHMI NABI (Tursina) Tour & Travel adalah salah satu travel agent di Jakarta yang memberikan penawaran eksklusif kebutuhan perjalanan wisata, diantaranya :
- Tiket domestik dan luar negeri
- Paket liburan
- Paket kapal pesiar
- Voucher hotel
- Asuransi perjalanan
- Perjalanan ibadah (umroh dan Haji khusus) dan lain sebagainya.
Tursina Tour and Travel semakin maksimal dalam memberikan pelayanan kepada konsumen. Jasa perjalanan wisata yang ditawarkan dapat berupa paket wisata yang sudah dijadwalkan atau paket wisata by request yang disusun sendiri oleh konsumen. Dengan jaringan wisata yang luas dan kredibel termasuk dengan Maskapai penerbangan, Hotel, dan Restoran, pelayanan kepada konsumen akan semakin maksimal.
Beralamatkan di GEDUNG PUSDATIN KEMHAN. JALAN RS. FATMAWATI NO 1 PONDOK LABU konsultasikan keinginan ibadah umrah yang anda impikan dengan tenaga professional kami. Maka pelayanan sepenuh hati siap kami berikan.
Travel umroh tersebut diatas sebaiknya tidak serta merta Anda jadikan Rujukan karena itu menurut pengamatan saya, Demikian Tips memilih travel umroh Jadi kapan kamu berencana untuk pergi umroh? Semoga niat baik Anda untuk ibadah umroh tau haji dipermudah Allah Swt yah!